Perbandingan Biaya Kuliah Fakultas Kedokteran di 8 Kampus Top Indonesia

In Berita Umum 15 June 2023

ForumDokter.id - Fakultas Kedokteran menjadi salah satu studi yang diidam-idamkan oleh banyak calon mahasiswa baru di Indonesia.

Berikut perbandingan biaya kuliah di fakultas tersebut pada 8 kampus top di Indonesia. Berdasarkan data Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN), kedokteran menjadi program studi (prodi) yang paling diminati di beberapa perguruan tinggi negeri (PTN), misalnya saja seperti di Universitas Indonesia (UI).

Pendidikan dokter menjadi prodi yang diminati di rumpun ilmu sains, teknologi, dan kesehatan (Saintekes) UI dengan total pendaftar sebanyak 2.861 orang.

Prodi ini juga memiliki tingkat keketatan yang cukup tinggi, yaitu sebesar 1,89 persen. Kendati demikian, tak dapat dipungkiri bahwa Kedokteran menjadi salah satu jurusan yang memiliki biaya kuliah tertinggi jika dibandingkan dengan beberapa jurusan lainnya.Belum lagi uang pangkal yang biasanya harus dibayar oleh calon mahasiswa baru yang diterima melalui jalur mandiri. 

Berdasarkan informasi yang berhasil dirangkum Bisnis dari berbagai sumber, berikut adalah biaya kuliah Kedokteran di beberapa kampus ternama di Indonesia: 

Universitas Indonesia (UI)

Biaya pendidikan kedokteran di UI terbagi ke dalam 11 kelas dengan biaya termurah senilai Rp500 ribu hingga tertinggi Rp20 juta.

Penetapan kelas-kelas tersebut disesuaikan dengan kemampuan ekonomi dari orang tua mahasiswa maupun wali yang membiayainya.

Adapun biaya pendidikan bagi calon mahasiswa baru yang diterima melalui jalur seleksi mandiri masuk UI (SIMAK UI) akan diinfokan kemudian.

Kelas 1: Rp0 - Rp500 ribu

Kelas 2: Rp500 - Rp1 juta

Kelas 3: Rp1 juta - Rp2 juta

Kelas 4: Rp2 juta - Rp4 juta

Kelas 5: Rp4 juta - Rp6 juta

Kelas 6: Rp6 juta - Rp7,5 juta

Kelas 7: Rp7,5 juta - Rp10 juta

Kelas 8: Rp10 juta - Rp12,5 juta

Kelas 9: Rp12,5 juta - Rp15 juta

Kelas 10: Rp15 juta - Rp17,5 juta

Kelas 11: Rp17,5 juta - Rp20 juta

Universitas Gadjah Mada (UGM)

UGM menerapkan dua jenis uang kuliah tunggal (UKT), yaitu UKT Pendidikan Unggul serta UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi.

UKT Pendidikan Unggul merupakan biaya pendidikan yang ditetapkan secara berkeadilan untuk bisa menciptakan pendidikan unggul yang dapat dijangkau oleh masyarakat.

Sedangkan UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi merupakan biaya pendidikan yang mencakup subsidi sebesar 100 persen, 75 persen, 50 persen, atau terkecil 25 persen dari besaran nominal UKT Pendidikan Unggul.

UKT Pendidikan Unggul: Rp24.700.000

UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi 25 persen: Rp18.525.000

UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi 50 persen: Rp12.350.000

UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi 75 persen: Rp6.175.000

UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi 100 persen: Rp0

Universitas Airlangga

Penetapan biaya pendidikan di Unair ditetapkan berdasarkan jalur masuk calon mahasiswa baru. Bagi mereka yang diterima melalui jalur seleksi nasional, yaitu SNBP dan SNBT maka hanya membayar UKT yang terbagi ke enam kategori.

Sedangkan peserta yang masuk ke Unair melalui jalur seleksi mandiri, maka biaya kuliah yang harus harus dibayarkan terbagi menjadi dua jenis, yaitu uang kuliah semester (UKS) serta uang kuliah awal (UKA).

Biaya kuliah untuk mahasiswa yang lolos dari jalur SNBP dan SNBT

UKT IA: Rp500 ribu

UKT IB: Rp1 juta

UKT IC: Rp2,4 juta

UKT II: Rp10 juta

UKT III: Rp15 juta

UKT IV: Rp25 juta

Jalur seleksi mandiri

UKS: Rp15 juta

UKA: minimal Rp99 ribu

Universitas Padjadjaran (Unpad)

Sama seperti Unair, universitas yang terletak di Kota Bandung ini juga menetapkan biaya pendidikan yang berbeda bagi mahasiswa yang diterima melalui jalur seleksi nasional dan jalur mandiri.

Biaya pendidikan bagi mereka yang masuk ke Unpad melalui jalur seleksi nasional, akan dibagi ke dalam delapan kelompok biaya.

Kelompok 1: Rp500 ribu

Kelompok 2: Rp1 juta

Kelompok 3: Rp3,5 juta

Kelompok 4: Rp7 juta

Kelompok 5: Rp11,5 juta

Kelompok 6: Rp16 juta

Kelompok 7: Rp20,5 juta

Kelompok 8: Rp24 juta

Jalur mandiri 

UKT per semester: Rp20,5 juta  Iuran pengembangan institusi (IPI) minimal: Rp195 juta

Universitas Diponegoro

Biaya pendidikan yang harus dibayarkan oleh mahasiswa Undip terbagi ke dalam enam golongan UKT dengan biaya terendah sebesar Rp500 ribu hingga tertinggi sebesar Rp22 juta.

Selain itu, bagi calon mahasiswa baru yang diterima melalui jalur seleksi mandiri, maka juga akan dikenakan sumbangan pengembangan institusi (SPI) senilai Rp200 juta untuk golongan I dan Rp250 juta untuk golongan II.  

Golongan 1: Rp500 ribu

Golongan 2: Rp1 juta

Golongan 3: Rp5 juta

Golongan 4: Rp10 juta

Golongan 5: Rp14 juta

Golongan 6: Rp18 juta

Golongan 7: Rp20 juta

Golongan 8: Rp22 juta

Universitas Brawijaya

Biaya pendidikan kedokteran di Universitas Brawijaya dibagi ke dalam enam kelompok biaya bagi mereka yang diterima melalui jalur seleksi nasional.

Bagi mereka yang diterima melalui jalur seleksi mandiri, akan dikenakan biaya sebesar Rp19.160.000 hingga Rp135.000.000

Jalur seleksi nasional

Kelompok I: Rp500 ribu

Kelompok II:  Rp1 juta

Kelompok III: Rp8,8 juta

Kelompok IV: Rp19 juta

Kelompok V: Rp20 juta

Kelompok VI: Rp23 juta

Universitas Hasanuddin

Universitas Hasanuddin mematok biaya pendidikan sebesar Rp500 ribu hingga Rp20 juga bagi mereka yang diterima melalui seleksi nasional.

Sedangkan untuk calon mahasiswa baru yang diterima melalui jalur seleksi mandiri, akan dikenakan biaya pendidikan yang terdiri dari UKT sebesar Rp20 juta dan dana pengembangan sebesar Rp250 juta.

Kelompok I: Rp500 ribu

Kelompok II: Rp750 ribu

Kelompok III: Rp2 juta

Kelompok IV: Rp2,4 juta

Kelompok V: Rp8 juta

Kelompok VI: Rp14 juta

Kelompok VII: Rp20 juta

Universitas Sebelas Maret (UNS)

UKT kelompok 1: Rp 475.500

UKT kelompok 2: Rp 975.000

UKT kelompok 3: Rp 6.725.500

UKT kelompok 4: Rp 10.225.500

UKT kelompok 5: Rp 13.725.500

UKT kelompok 6: Rp 17.475.500

UKT kelompok 7: Rp 19.475.500

UKT kelompok 8: Rp 21.815.000

Bagi mereka yang diterima melalui jalur seleksi mandiri, juga akan dikenakan biaya SPI sebesar Rp25 juta hingga Rp100 juta. (*)

Comments (0)